Sebuah penemuan yang mengejutkan terjadi, di mana untuk pertama kali para ilmuwan menemukan makhluk mirip udang dan ubur-ubur raksasa hidup di bawah es Antartika.
Mengutip AP, tempat tersebut berada enam ratus kaki di bawah lapisan es, di mana tidak ada cahaya yang masuk. Di sini para ilmuwan telah menemukan beberapa mikroba bisa eksis. Itu sebabnya tim NASA terkejut ketika mereka menurunkan sebuah kamera video untuk dapat melihat lapisan perut es di Antartika ini. Udang aneh terlihat berenang menghampiri video tersebut. Para ilmuwan juga melihat ada mahluk yang mirip kaki ubur-ubur.
"Kami awalnya sedang mengoperasikan video kamera dengan persepsi tidak ada apa-apa di sana," kata ilmuwan es NASA, Robert Bindschadler, yang akan menyajikan temuan awalnya ini pada pertemuan American Geophysical Union, Rabu (17/3()